27 Feb 2012

Mereka pernah ada "di diary hidupku"

Oleh: Idh3_L

1 tahun yang lalu, tepatnya 20 Januari 2011 pengurus Program Tutorial angkatan 2008 mengadakan acara kumpul "Member 2008". Agenda ini awalnya diusulkan oleh salah seorang akhwat 2008 yang pada akhirnya disepakati oleh semua akhwat 2008 namun ikhwan belum mengetahui rencana ini. Setelah disosialisasikan kepada ikhwan dan semua member 2008 akhirnya di sepakati agendanya kumpul & sharing tentang ke PT-an di tangkuban perahu, sebelum kepengurusan 2008 yang naik jadi pengurus inti. 

Rasanya ingin kembali ke masa itu, mengulang masa-masa kebersamaan dengan sahabat-sahabat PT 2008. Saat memori ini kembali ku putar ke masa itu, rasanya banyak cerita yang ingin ku tulis di sini tentang kebersamaan, perjuangan, sukacita, dan segala warna-warni yang hiasi perjalananku di Program tutorial bersama mereka.

Pagi itu kita sepakat, kumpul di Rumah Tutorial tercinta mempersiapkan keberangkatan ke tangkuban perahu tapi karena ada agenda dakwah yang mengharuskan kedatangan kita rencana ke tangkuban dibatalkan. Semua persiapan ke tangkuban sudah ada, akhirnya partere UPI yang jadi saksi kumpul kita. Inilah pertama kali mengenal teman-teman 2008, yang awalnya hanya tau nama tapi tidak tau orangnya.

Ukhtifillah, jazakillah atas ukhuwah selama ini. Jalinan ukhuwah dan kasih sayang di antara kita semoga semakin merekat. Kebersamaan yang sebentar beberapa tahun di bandung ini tak akan ana lupakan, anti pernah mengisi hari-hari sepi ana yang jauh dari orangtua dengan berbagi kebahagiaan.

Ikhwafillah, kebersamaan dalam dakwah akan jadi indah saat bisa saling menguatkan dan jzkllh atas  persaudaaraan ini. Semoga kelak di akhirat kita berkumpul bersama di Jannah-Nya. Aamiin..

Kebersamaan dengan mereka


Menikmati hidangan sederhana buatan akhwat PT

Menyempatkan membungkus makanan
 untuk ikhwan yang lagi shaum

Tukar kado yang dilakukan ikhwan 2008
(Ukhuwah itu indah)


Ikhwan PT (PT voice) bernasyid

Saat Allah karuniakan mereka dalam hidupku
 (saudariku di Bandung)
Kebersamaan dalam suka duka perjuangan

Inilah mereka yang pernah ada "di diary hidupku" cerita bersama mereka dalam perjuangan dakwah ini yang banyak mengajarkan aku dewasa dalam melihat realita, Cerdas menangkap Inspirasi dan amanat dalam menyampaikan aspirasi.

Tetap CIS_Aa 
(Cerdas Ikhlas Istiqomah_AllahuAkbar)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar